Pages

Share

7 obyek wisata di Makassar yang Memiliki Keindahan Bagaikan Surga

Friday 1 May 2015

1. Pantai Losari

Pantai Losari adalah tempat paling terkenal sekaligus menjadi ikon wisata di Makassar. Dahulu ada yang menarik disini, yaitu terdapat warung meja makan yang berjejer di sepanjang bibir Pantai Losari yang dikenal juga sebagai meja makan terpanjang di dunia. Sekarang warung-warung makan itu telah dipindahkan ke tempat yang tidak jauh dari Pantai, supaya tempat wisata ini terlihat bersih dan indah Lokasi Pantai Losari berada di jalan penghibur yang terletak di sebelah barat Makassar.



2. Pantai Tanjung Bira

Pantai ini berada cukup jauh yaitu sekitar 200 km dari kota Makassar. Jarak ini tak akan berarti saat Anda sudah menginjakkan kaki di atas pasirnya. Tanjung Bira terkenal dengan pasirnya yang selembut dan seputih bedak bayi serta airnya yang jernih kebiruan.

Keindahan tempat wisata ini tak hanya dikenal oleh wisatawan domestik saja, tapi juga wisatawan mancanegara. Mereka biasa berenang, berjemur, snorkeling atau hanya duduk menikmati pemandangan terbit dan tenggelamnya matahari.

3. Trans studio

Trans Studio Makassar, adalah wahana bermain di Makassar yang memiliki luas 20.000 m2 tempat ini baru mulai beroperasi pada 2009. Trans Studio Makasar merupakan theme park indoor terbesar di Makassar yang memiliki 21 wahana permainan dan pertunjukan yang siap anda nikmati bersama keluarga maupun teman anda.

Jadwal Trans Studio Makassar buka setiap hari, Pada hari kerja, taman hiburan di Makassar ini buka mulai pukul 10.00-19.00 WITA. Untuk akhir pekan Sabtu-Minggu atau tanggal merah, Trans Studio Makassar buka mulai pukul 10.00-21.00 WITA. Lokasi Taman Hiburan Trans Studio Makassar ini berada di Kawasan Terpadu Trans Studio, JL Metro Tanjung Bunga, Makassar.

4. Pantai Akkarena

Selama ini kebanyakan orang hanya mengenal Pantai Losari. Padahal Makassar memiliki pantai lain yang tak kalah indah, yaitu Pantai Akkarena. Pantai Akkarena ini terletak di pesisir Tanjung Bunga, tak jauh dari Pantai Losari. Daya tarik Pantai Akkarena yang baru dibuka pada tahun 1998 ini adalah sebuah dermaga sepanjang 150 m. Dermaga ini digunakan sebagai tempat berlabuh kapal-kapal yang membawa wisatawan ke pulau-pulau di sekitar laut Makassar. Dari dermaga ini pula kita dapat menyaksikan indahnya matahari terbenam.

5. Pulau Samalona

Memiliki luas area sekitar 2,34 ha, objek wisata di Makassar yang satu ini adalah objek wisata bahari yang favorit dikunjungi para penikmat perjalanan, baik domestik maupun mancanegara. Pulau Samalona memiliki pesona yang begitu memikat pada ikan tropis dan biota laut, oleh karenanya menjadi sebuah destinasi snorkel di Makassar yang menarik untuk dikunjungi. Laut yang jernih serta hamparan pasir putih adalah daya tariknya yang menawan.

Berjarak sekitar 6,8 km dari kota Makassar, Anda dapat tiba di Pulau Samalona ini dengan menggunakan speed boat dalam durasi waktu sekitar 20-30 menit. Anda bisa berangkat dari sebuah dermaga di dekat Losari atau memulai perjalanan dari dermaga yang dekat dengan Fort Rotterdam.

6. Malino

Wisata Makassar tak melulu hanya tentang pantai. Malino merupakan salah satu tempat wisata di Makassar yang terletak di dataran tinggi, yaitu di ketinggian 1.500 mdpl. Malino terletak 80 km dari kota Makassar. Sepanjang perjalanan menuju Malino, kita akan disuguhi pemandangan alam yang sungguh indah, mulai dari Bendungan Bili-bili, hamparan hutan pinus, dan pegunungan kapur. Sesampainya di Malino, Anda akan disambut hawa dingin dan pemandangan indah bunga-bungaan. Di Malino juga ada berbagai obyek wisata seperti Air Terjun Seribu Tangga (Air Terjun Lembanna), Air Terjun Takapala, kebun teh, pemandian lembah biru, bunker peninggalan Jepang, dan juga perkebunan markisa.

7. Pulau Lanjukang

Dari 12 pulau yang masuk ke dalam wilayah kota Makassar, pulau Lanjukang merupakan yang terjauh dengan jarak sekitar 40 km dari kota Makassar. Bentuk pulau ini memanjang dari barat daya ke timur laut, dengan luas mencapai kurang lebih 6 ha. Vegetasi di pulau ini cukup padat terutama didominasi oleh pohon pinus dan pohon kelapa serta pohon pisang dibagian tengah pulau. Jadi tidak usah takut kepanasan jika anda berkunjung ke pulau cantik ini. Di sisi timur pulau anda akan menemukan hamparan pantai membentang luas & cukup panjang dengan pasir pantai putih bersih yang indah. Pulau lanjukang adalah salah satu pulau yang memiliki pantai paling indah di kepulauan Spermonde.

1 comment

 

Obyek Wisata Padang

Most Reading

Tags