Pages

Share

Pantai di Situbondo

Monday, 4 May 2015

1. Pantai Pathek


Pantai Pathek terletak sekitar 5km ke arah utara kota Situbondo. Pantai Pathek merupakan pantai yang masih alami tapi masih layak untuk di kunjungi, karena Pantai Pathek menawarkan keindahan alam yang cukup asri. Pesona matahari terbenam dan obyek bawah laut menjadi daya tarik bagi wisatawan yang menyukai wisata laut. Jika langit sedang cerah, wisatawan dapat menyaksikan keindahan matahari terbenam yang menyuguhkan keindahan tiada tara.
Di jalan sisi barat dari pantai Pathek, wisatawan dapat melihat saksi sejarah berupa jalan Anyer - Panarukan, yang dibangun pada jaman Belanda. Pantai Pathek terdapat di desa Gelung, kecamatan Panarukan, Kabupaten Situbondo.


2. Pantai Pasir Putih

Pantai Pasir Putih terletak di kecamatan Bungatan, Situbondo. Karena terletak di wilayah yang strategis , yaitu di pinggiran jalan utama Surabaya - Banyuwangi, dimana para wisatawan yang akan pergi ke Bali lewat jalur darat atau yang menuju ke Gunung Bromo dari Banyuwangi bisa singgah untuk mengunjungi pantai Pasir putih ini.
Di obyek wisata ini, wisatawan bisa menikmati pantai yang ramai dikunjungi hampir setiap hari libur dan akhir pekan, selain itu pantai ini bisa digunakan untuk menyelam dan berperahu karena memiliki ombak yang tenang dan memilki terumbu karang yang bagus di selami.


3. Pantai Bama

Pantai Bama terletak di daerah timur, di Taman Nasional Baluran daerah. Di Pantai Bama, wisatawan bisa melihat pantai dengan pemandangan yang menakjubkan. Selain itu wisatawan juga bisa melihat hutan mangrove, Bama musim semi dan musim semi Mantingan. 

Salah satu momen istimewa di sini adalah bahwa wisatawan dapat melihat monyet dengan ekor panjang dan kepiting yang sedang memancing dengan ekor panjang mereka. Pantai ini dilengkapi dengan fasilitas wisata seperti hotel, restoran, dan beberapa pedagang makanan sehingga wisatawan tidak akan bingung untuk mencari makanan saat lapar. 


4. Pantai Banongan

Pantai Banongan adalah salah satu pantai di Situbondo yang menawarkan keaslian suasana dengan udara laut yang segar. Di sekitar pantai terdapat jajaran pohon kelapa sebagai suatu area perkebunan kelapa. Hadirnya jajaran pohon kelapa menambah susanan sejuk dan semilir di sekitar Pantai Banongan.
Ditambah lagi, wisatawan dapat menikmati panorama laut dengan melakukan beberapa kegiatan pantai seperti bermain kano, berjemur, dan berenang. Berjalan di sepanjang pantai juga suatu hal yang menarik untuk dilakukan.

No comments:

Post a Comment

 

Obyek Wisata Padang

Most Reading

Tags